Melalui Program Jum'at Curhat, Masyarakat Kurang Mampu Menerima Bantuan Sembako

 


INHIL - Kembali dengan program Jum'at Curhat. Personil Polsek Pelangiran menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) kepada masyarakat kurang mampu, Jum'at (20/10/2023).

Kali ini Bansos yang dikemas menjadi sembako itu diberikan kepada wanita bernama Mira warga Jalan H Hasan, Kecamatan Pelangiran. Sebab dari penilaian ia layak mendapatkan bantuan.

Hal itu disampaikan Kapolres Inhil AKBP Norhayat SIK melalui Kapolsek Pelangiran Iptu Azwar Alwi usai memberikan Bansos.

"Selama ada program Jum'at Curhat dari pimpinan, kami terus memberikan Bansos untuk warga kurang mampu,"ucap Iptu Azwar Alwi.

Bansos yang diberikan itu dari hasil iuran personil Polsek yang dikumpulkan setiap minggunya.

"Kami setiap minggu menyisihkan uang belanja untuk dikumpulkan dan dijadikan sembako, tujuannya untuk membantu masyarakat kita yang kurang mampu,"ujar Iptu Azwar Alwi.

Terakhir disampaikan Iptu Azwar Alwi, bantuan yang diberikan itu semoga dapat bermanfaat bagi yang menerima.***